Media Mata Bind Kota Bekasi — Sikap tidak profesional ditunjukkan oleh pekerja proyek perbaikan jalan di Jalan Mayor Madmuin Hasibuan No. 77, RT 03/024, Kelurahan Margahayu, Bekasi Timur, pada kamis sekitar pukul 11.33 WIB. Dua wartawan yang melintas di lokasi tersebut mendapatkan teguran dengan bahasa yang tidak pantas, usai mempertanyakan waktu pengerjaan proyek yang menyebabkan kemacetan.
Proyek yang dikerjakan pada jam sibuk siang hari itu memicu kepadatan lalu lintas. Salah satu wartawan, Andi, menegur secara wajar:
> “Kok jam segini pengerjaan perbaikan jalan, kan jadi macet.”
Namun, bukannya mendapat penjelasan profesional, kedua wartawan justru mendengar ucapan bernada kasar dari arah pekerja proyek setelah mereka melintas. Merasa dilecehkan, keduanya berhenti dan meminta klarifikasi langsung di lokasi.
Ironisnya, pekerja yang diduga melontarkan ucapan tidak pantas sempat menyangkal, hingga akhirnya mengakui perbuatannya setelah didesak dengan konfirmasi ulang. Peristiwa ini menimbulkan pertanyaan serius terkait pembinaan etika dan pengawasan tenaga kerja proyek.
Lebih disayangkan lagi, saat dimintai keterangan, pelaksana proyek tidak berada di lokasi dengan alasan sedang rapat. Ketidakhadiran penanggung jawab lapangan ini dinilai sebagai bentuk lemahnya pengawasan, terutama di tengah situasi yang menimbulkan konflik dengan masyarakat dan insan pers.
Kejadian tersebut menambah daftar panjang persoalan proyek infrastruktur di wilayah perkotaan, mulai dari penjadwalan kerja yang tidak memperhatikan kepentingan publik, hingga sikap arogan sebagian pekerja di lapangan.
Para wartawan mendesak pihak terkait dan instansi berwenang untuk segera:
mengevaluasi jam kerja proyek,
menegur pelaksana dan kontraktor,
serta memastikan seluruh pekerja menjunjung etika, sopan santun, dan menghormati kebebasan pers sebagaimana diatur dalam undang-undang.
Jika dibiarkan, praktik semacam ini berpotensi merusak kepercayaan publik dan mencederai prinsip transparansi dalam pelaksanaan proyek pemerintah.
(RZL)


Posting Komentar
MEDIA MATA BIND